Jumat, 07 Oktober 2011

Menerbangkan Pesawat Dengan Game YS Flight Simulation

                  
YS Flight SimulationGame YS Flight Simulation adalah game simulasi pesawat terbang yang berlisensi gratis dengan fitur yang cukup lengkap. Di dalamnya tersedia lebih dari 30 macam pesawat yang bisa diterbangkan, mulai dari helikopter seperti Cobra dan Apache, pesawat penumpang seperti Boeing dan AirBus, pesawat Hercules, pesawat tempur baik model lama maupun model baru seperti Hurricane dan F-16 Fighting Falcone, hingga pesawat Concorde. Semuanya bisa anda coba. Dalam program simulator ini, anda bisa melakukan:

- Landing dan take off (mendarat dan terbang).

- Combat / pertempuran udara dengan pesawat lain, baik dengan komputer maupun dengan teman lain melalui jaringan komputer.

- Menyerang target bangunan yang ada di daratan.

- Menerbangkan menggunakan formasi terbang (akrobatik), dan

- Mengeluarkan asap untuk membuat gambar di udara.
Screenshot

Berikut ini beberapa gambar hasil printscreen:

Screenshot Game YS Flight Simulation   Screenshot Game YS Flight Simulation   Screenshot Game YS Flight Simulation   Screenshot Game YS Flight Simulation

Tips Keamanan Komputer - Mengetes Program Antivirus Dengan Membuat Sebuah Virus Palsu

           
virus pengetes antivirusKali ini sebuah tips yang cukup menarik, yaitu kita akan mengetes program antivirus yang terinstall di komputer, apakah berfungsi dengan baik atau tidak. Tapi caranya cukup unik, yaitu kita akan membuat sebuah file yang berisi kode virus, sehingga saat dijalankan, seharusnya program antivirus bisa mendeteksinya dan menghapusnya. Tapi sobat sekalian tidak perlu takut, karena virus yang akan kita buat ini bukanlah sebuah virus beneran yang bisa mengganggu atau merusak komputer walaupun program antivirus anda tidak bisa mendeteksinya, tetapi hanya merupakan virus pengetes program antivirus. Kode file virus tester ini dikembangkan oleh mereka-mereka yang tergabung di dalam EICAR, yaitu singkatan dari European Institute for Computer Anti-Virus Research, yang beralamat di http://www.eicar.org/. Berikut ini langkah-langkah membuat virus pengetes tersebut:

Mengenal apa itu CPU

           
Central Processing Unit - CPUCPU adalah singkatan dari Central Processing Unit, yaitu perangkat keras komputer (harware) yang bertugas melaksanakan perintah dan mengolah data dari perangkat lunak. Sering disebut sebagai prosesor, atau otaknya komputer. CPU itu sendiri adalah komponen internal komputer. CPU bentuknya kecil dan persegi, berisi beberapa konektor logam pada bagian bawahnya untuk dimasukkan secara langsung ke soket CPU pada motherboard. Setiap motherboard hanya mendukung jenis tertentu dari CPU sehingga anda harus memeriksa spesifikasi motherboard sebelum mencoba untuk mengganti atau meng-upgrade CPU. Berbarengan dengan CPU umumnya juga dilekatkan heat sink dan kipas kecil yang terpasang langsung di atas CPU untuk membantu menjaga agar tidak terlalu panas.

Info Game Gratis Keren - Balapan dengan TrackMania Nations Forever

Game ini adalah game yang kalau dilihat dari tampilannya pastinya sangat menarik untuk dimainkan. TrackMania Nation Forever adalah game gratis balapan mobil semacam F1 atau Gokar tapi dengan lintasan yang sangat unik. Tampilan grafisnya pun sangat realistik. Sesuai dengan kualitasnya, tentunya game ini bukan game kecil. Ukuran filenya adalah sekitar 500-an MB. Sangat disarankan mendownload menggunakan Download manager seperti Gigaget, DAP, atau yang lain.

Berikut ini adalah beberapa screenshotnya:

TrackMania Nations 
Forever 
 TrackMania Nations 
Forever

Daftar Isi Blog

Loading...