Senin, 19 September 2011

Teknik Cropping Dengan Adobe Photoshop

Bisa dikatakan bahwa teknik cropping adalah tekhnik dasar yang sangat dibutuhkan bagi para graphic designer. Benar begitu? Mudah – mudahan :-)
Apalagi melakukan cropping membutuhkan ketelitian untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Tapi anda tidak usah takut, kita akan coba membahasnya disini, dan harus diingat “Best Teacher Is Practice“.
Sebenarnya apa itu Cropping?. Kalau menurut para pakar dan pembuat aplikasi Adobe Photoshop:
Cropping is the process of removing portions of an image to create focus or strengthen the composition.
Artinya, tolong diartiin sendiri ya hehehe, tapi intinya memotong sebagian objek pada bidang gambar untuk memisahkan objek yang satu dengan lainnya. Mungkin kira – kira begitu.
Oke, cukup dengan teori, bagaimana dengan prakteknya? omong-omong tadinya saya mo pake gambar luna maya... tp koq gmn gitu ..... hehhehehehehee .... (cekidot aja ....)

  1. Jalankan aplikasi Adobe Photoshop
  2. Buka file gambar yang ingin anda crop.
  3. Klik pada Zoom tool atau tekan tombol Z pada keyboard untuk melakukan pembesaran pada gambar. Persentase zoom tergantung besar dan ukuran file gambar anda. Ini dilakukan untuk mempermudah kita dalam melakukan cropping sehingga lebih presisi.
  4. Aktifkan Pen tool Pen tool atau bisa juga dengan menekan tombol P pada keyboard. Pilihlah opsi Paths pathoption.gif pada Option bar.
  5. Mulailah dengan membuat path dasar dengan membuat point awal pada gambar dan point – point seterusnya dengan mengklik pada lokasi yang anda inginkan. Sedikit saran, alangkah lebih baik jika point – point tersebut berada pada titik pertemuan bagian – bagian objek. Misalnya pertemuan belahan rambut atau leher dengan bahu. Perhatikan gambar berikut ini. crop2.gif
  6. Setelah anda selesai membuat path dasar, kita akan mengedit path tersebut agar dapat mengikuti lekuk – lekuk pada objek. Caranya, klik tahan pada Pen tool untuk menampilkan sub menu, dan pilihlah Convert Point Tool Convert Point tool.
  7. Dengan Convert Point Tool aktif, klik satu kali pada path dan mulailah dengan mengedit setiap point pada path dengan cara mengklik dan tahan pada point – point yang telah kita buat sebelumnya kemudian drag ke arah atas, bawah, kiri atau kanan seperti pada gambar. crop3.gif
    Perhatikan bahwa secara otomatis dua buah Curve Point akan terbentuk. Aturlah curve point tersebut dengan cara men-drag-nya mengikuti pola gambar. Perhatikan gambar berikut, untuk melihat perbedaan sebelum mengedit curve point dan sesudah.
    crop4.gif
  8. Ulangi langkah no.7 tersebut pada point – point lainnya sehingga hasilnya terlihat seperti ini. crop5.gif
    Sedikit tips untuk anda, jika anda merasa kurang sreg dengan posisi point yang telah anda buat sebelumnya, anda bisa merubah posisinya dengan menahan tombol Ctrl pada keyboard sambil menggeser point yang ingin anda rubah posisinya.
  9. Kemudian klik kanan persis pada path untuk menampilkan pop-up menu, dan pilihlah Make Selection, crop6.gif
    untuk membuat seleksi sesuai dengan path yang telah kita edit.
  10. Klik menu [Select] – [Inverse] atau tekan tombol Shift+Ctrl+I pada keyboard beberapa kali dengan tetap memastikan bahwa seleksi akhir adalah objek dan yang ingin kita crop adalah objek. Proses ini dilakukan agar bidang seleksi lebih halus.
  11. Klik menu [Edit] – [Copy] atau tekan tombol Ctrl+C pada keyboard dan buat file baru dengan mengklik pada menu [File] – [New] atau tekan tombol Ctrl+N pada keyboard. Atau bisa juga anda mem-Paste-nya pada bidang gambar lain.
  12. Selesai sudah, perhatikan hasilnya pada gambar berikut ini.crop7.gif

2 komentar:

  1. pak, kalau memperbesar gambar itu gmn?
    tapi gambar awalnya berukuran kecil... mohon pencerahannya.... ^_^

    BalasHapus
  2. silahkan perbesar aja ukuran pixselnya

    BalasHapus

Daftar Isi Blog

Loading...